Bacaan: 3 Yohanes 1:6
Pelayanan Kasih
Di zaman sekarang ada aplikasi online yang mewadahi orang-orang di seluruh dunia yang mau membuka, menyediakan rumahnya dengan cuma-cuma bagi orang-orang yang membutuhkan penginapan karena suatu urusan, baik pekerjaan, bisnis, maupun rekreasi. Walaupun ada risikonya, tidak sedikit orang-orang di seluruh dunia yang ikut di dalamnya.
Yohanes memuji perbuatan baik Gayus. Gayus dicatat melakukan pelayanan yang unik, ia bukan melayani dengan berkhotbah, menyampaikan Injil, tetapi ia membuka tempat tinggalnya untuk orang-orang asing yang dalam perjalanan untuk memberitakan Injil. Orang-orang ini merasa sangat teberkati dalam keterbatasan mereka, dan mereka memberi kesaksian akan kasih dan kebaikan Gayus di hadapan Yohanes dan jemaat. Gayus tidak hanya membuka tempat tinggalnya untuk mereka, tetapi jelas dinyatakan bahwa ia menolong dengan suatu cara yang berkenan kepada Allah. Tentunya ada kasih dan keramahtamahan dalam menyambut mereka, ada ketulusan dalam melayani mereka selama di rumahnya, ada kemurahan hati untuk menyediakan kebutuhan mereka seperti: makanan, minuman, tempat tidur, dan lainnya. Semua itu dilakukan dengan motivasi yang benar dalam rangka mengambil bagian dalam pekerjaan pemberitaan Injil.
Pelayanan bukan hanya yang terlihat atau tampil saja seperti: pemimpin pujian, pemusik, pengkhotbah, guru sekolah Minggu, dan lainnya, walaupun bagi banyak orang pelayanan ini sepertinya lebih dicari atau dipandang. Marilah melihat karunia yang diberikan Tuhan bagi kita secara unik untuk melayani-Nya. Mari kerjakan pelayanan itu dengan tulus dan setia sehingga menjadi berkat bagi orang-orang yang menerimanya. --ANT/www.renunganharian.net
DAPAT MENJADI BERKAT BAGI SESAMA.
Ayat Alkitab: 3 Yohanes 1:5-8
1:5 Saudaraku yang kekasih, engkau bertindak sebagai orang percaya , di mana engkau berbuat segala sesuatu untuk saudara-saudara, sekalipun mereka adalah orang-orang asing.
1:6 Mereka telah memberi kesaksian di hadapan jemaat tentang kasihmu. Baik benar perbuatanmu, jikalau engkau menolong mereka dalam perjalanan mereka, dengan suatu cara yang berkenan kepada Allah.
1:7 Sebab karena nama-Nya mereka telah berangkat dengan tidak menerima sesuatupun dari orang-orang yang tidak mengenal Allah .
1:8 Kita wajib menerima orang-orang yang demikian, supaya kita boleh mengambil bagian dalam pekerjaan mereka untuk kebenaran.
[ Studi Alkitab lengkap, silahkan lihat: Alkitab SABDA, Alkitab Mobi ]
Bergabung juga di Grup Renungan Harian Facebook.