Bacaan: Galatia 2:19-20

TELADAN DAN KUASA

Seorang pianis ternama, Paderewski (1860-1941), suatu ketika berada di London untuk mengadakan konser. Joseph Parker, seorang pendeta dan juga musikus yang handal, menghadiri konser tersebut. Ia sangat tersentuh dengan apa yang didengarnya sehingga ia berlaku aneh ketika pulang ke rumah. Sambil berdiri di samping pianonya, Parker berkata kepada istrinya, "Ambilkan aku sebuah kapak. Hari ini aku telah mendengar musik yang benar-benar hebat untuk pertama kalinya. Bila dibandingkan dengannya, apa yang aku kuasai selama ini kelihatannya tak berarti sama sekali. Rasanya aku ingin menghancurkan piano ini hingga berkeping-keping."

Tentu saja Parker tidak benar-benar melakukan hal itu, tetapi ia menyadari bahwa ia tidak mungkin menjadi Paderewski hanya dengan mencontoh apa yang dilakukannya. Ia membutuhkan tangan-tangan Paderewski-ya, dan juga jiwa musisi besar tersebut. Sebagai pengikut Kristus, kita tahu bahwa kita tidak mungkin hidup sama seperti Tuhan Yesus, Teladan Agung kita. Saat berusaha melakukan hal itu, mungkin kita akan menyerah dalam keputusasaan. Namun, karena Kristus hidup dalam diri kita, kita memiliki apa yang diperlukan untuk tetap bertumbuh menuju kedewasaaan rohani dan keserupaan dengan Kristus.

Rasul Paulus menulis, "Kristus yang hidup di dalam aku. Dan hidupku yang kuhidupi sekarang di dalam daging, adalah hidup oleh iman dalam Anak Allah yang telah mengasihi aku dan menyerahkan diri-Nya untuk aku" (Galatia 2:20).

Benar. Kristus adalah teladan kita, tetapi syukur kepada Allah, Dia lebih daripada itu. Dia juga adalah kekuatan kita -- RWD

SAAT ALLAH MEMERINTAHKAN SESUATU
DIA JUGA MEMAMPUKAN KITA UNTUK MELAKUKANNYA


Ayat Alkitab: Galatia 2:15-20

2:15 Menurut kelahiran kami adalah orang Yahudi dan bukan orang berdosa dari bangsa-bangsa lain.
2:16 Kamu tahu, bahwa tidak seorangpun yang dibenarkan oleh karena melakukan hukum Taurat, tetapi hanya oleh karena iman dalam Kristus Yesus. Sebab itu kamipun telah percaya kepada Kristus Yesus, supaya kami dibenarkan oleh karena iman dalam Kristus dan bukan oleh karena melakukan hukum Taurat. Sebab: "tidak ada seorangpun yang dibenarkan " oleh karena melakukan hukum Taurat.
2:17 Tetapi jika kami sendiri, sementara kami berusaha untuk dibenarkan dalam Kristus ternyata adalah orang-orang berdosa, apakah hal itu berarti, bahwa Kristus adalah pelayan dosa? Sekali-kali tidak.
2:18 Karena, jikalau aku membangun kembali apa yang telah kurombak, aku menyatakan diriku sebagai pelanggar hukum Taurat.
2:19 Sebab aku telah mati oleh hukum Taurat untuk hukum Taurat , supaya aku hidup untuk Allah. Aku telah disalibkan dengan Kristus ;
2:20 namun aku hidup, tetapi bukan lagi aku sendiri yang hidup, melainkan Kristus yang hidup di dalam aku. Dan hidupku yang kuhidupi sekarang di dalam daging, adalah hidup oleh iman dalam Anak Allah yang telah mengasihi aku dan menyerahkan diri-Nya untuk aku.

[ Studi Alkitab lengkap, silahkan lihat: Alkitab SABDA, Alkitab Mobi ]


Bergabung juga di Grup Renungan Harian Facebook.


Halaman Komentar: